Sekretaris Universitas Indonesia (UI) dr Agustin Kusumayati MSc PhD membuka kegiatan UI Career, Scholarship & Entrepreneurship (CSE) Virtual Expo 2020 yang dilaksanakan secara daring pada Rabu (4/11/2020). Turut hadir secara virtual, Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, Nizam; Wakil Rektor UI Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Prof Dr rer nat Abdul Haris MSc, dan Wakil Rektor UI Bidang Riset dan Inovasi drg Nurtami PhD SpOF(K).

Di tengah disrupsi akibat pandemi Covid-19, baik perusahaan maupun alumni perguruan tinggi, berhadapan langsung dengan dinamika dunia kerja yang tidak mudah. Guna menjawab tantangan tersebut, Direktorat Pengembangan Karier Lulusan dan Hubungan Alumni (DPKHA UI) melalui Career Development Center (CDC UI) menyelenggarakan pameran dan seminar virtual yang menyajikan berbagai peluang kerja, beasiswa, dan wirausaha.

Kegiatan CSE Virtual Expo 2020 ini berlangsung selama 4 hari, 4–7 November 2020. Diproyeksikan sebanyak 100.000 mahasiswa fresh graduates UI dan umum hadir berpartisipasi.

Acara tersebut dihadiri pula oleh Dekan Fakultas Kedokteran UI Prof Dr dr Ari Fahrial Syam SpPD-KGEH MMB; Dekan Fakultas Psikologi UI Dr Tjut Rifameutia Umar Ali MA Psikolog; Ketua Umum Iluni UI Andre Rahadian SH LLM MSc; Direktur DPKHA UI Ir Ahmad Syafiq MSc PhD; Kepala CDC UI Prof Dr drg Sandra Fikawati MPH; COO Klob.id Rizki Utami, serta pimpinan perusahaan sponsor utama, Fajar Septandri Maharjaya (Bank UOB Indonesia) dan Ana Miftahuddin Amin (PT Paragon Technology and Innovation).

UI CSE 2020 telah diselenggarakan 15 tahun berturut-turut. Kali ini merupakan penyelenggaraan yang ke-30, dan untuk pertama kalinya dilakukan secara daring. Pada expo kali ini tercatat 85 peserta dari 23 perusahaan nasional dan multinasional yang membuka program rekrutmen, 13 lembaga/universitas pemberi beasiswa dalam maupun luar negeri, 22 kewirausahaan start-up yang menginspirasi, serta 27 media partner pendukung dan 4 mitra perguruan tinggi.

Dirjen Dikti Kemendikbud Prof. Ir. Nizam, M.Sc., DIC, Ph.D

Dalam arahannya, Dirjen Dikti mengapresiasi kreativitas UI untuk mempertemukan talenta perguruan tinggi dengan dunia kerja melalui pameran kerja virtual. Menurut Nizam, di tengah situasi pandemi Covid-19 kreativitas tak boleh berhenti dan tetap berkarya dan produktif. Pandemi ini menuntut perguruan tinggi harus bertransformasi, mulai dari kegiatan pembelajaran dari luring ke daring, hingga dalam waktu singkat, perguruan tinggi juga mampu menjadi inovator untuk menjawab permasalahan di masa pandemi.

“Perguruan tinggi harus melakukan lompatan atau leapfrog guna mendukung pemerintah membangun Indonesia. Kami juga mendukung upaya UI Career, Scholar & Entrepreneurship Expo untuk menyajikan peluang kewirausahaan yang dapat memotivasi generasi muda untuk menciptakan lapangan kerja baru. Mari, generasi muda terus mengembangkan diri dan berinovasi memanfaatkan kecanggihan teknologi untuk Indonesia yang maju,” kata Nizam.

Sekretaris UI Agustin mengungkapkan, pandemi Covid-19 memberikan peluang UI untuk berinovasi dan berkolaborasi. UI turut berbangga dapat menggandeng sejumlah universitas mitra dalam penyelenggaraan UI CSE Virtual Expo 2020, yaitu Universitas Esa Unggul di Jakarta, Universitas Hasanuddin di Makassar, Universitas Pendidikan Indonesia di Bandung, dan Universitas Syiah Kuala di Banda Aceh.

Ketua Umum ILUNI UI Andre Rahadian, S.H., LL.M., M.Sc

Kolaborasi ini, lanjut Agustin, merupakan sebuah paradigma baru untuk perguruan tinggi bisa bersama-sama maju dan saling melengkapi dengan potensi dan kelebihan yang ada pada perguruan tinggi masing-masing. Hal ini juga membuktikan bahwa pandemi merupakan tantangan sekaligus peluang untuk dapat berbuat lebih besar dan bermanfaat. Semoga kolaborasi yang sangat baik ini bisa semakin menguat dan meningkat.

“Kami juga berharap, melalui kegiatan UI CSE Virtual Expo ini para mahasiswa dan lulusan dapat menjadi pribadi kuat yang memajukan diri mereka secara mandiri dengan potensi yang ada pada diri mereka untuk menghadapi tantangan-tantangan baru yang akan mereka hadapi di kehidupan pascadunia kampus, serta berkontribusi sesuai bidang keahliannya masing-masing,” ujar Agustin.

Dalam laporan kegiatan yang disampaikan pada pembukaan UI CSE Virtual Expo 2020, Kepala CDC UI sekaligus Ketua UI CSE Virtual Expo 2020, Prof Sandra mengatakan, UI bangga bahwa pada masa pandemi ini kami tetap dapat menyelenggarakan kegiatan jobfair. Walaupun dilaksanakan secara virtual, banyak perusahaan dan lembaga yang ikut serta berpartisipasi.

Kepala CDC UI Prof. Dr. drg. Sandra Fikawati, MPH

“Kami bertekad untuk terus berkreasi dan berinovasi untuk memberikan kontribusi bagi pembangunan SDM di Indonesia. Saat ini, kami juga mengajak mitra perguruan tinggi lain untuk berafiliasi menyelenggarakan kegiatan ekspo ini agar berbagai informasi lowongan kerja, beasiswa dan kewirausahaan dapat sebanyak-banyak tersosialisasi dan dimanfaatkan oleh lulusan perguruan tinggi di Indonesia,” kata Prof Sandra.

CDC UI selaku pelaksana acara telah membuktikan diri sebagai pionir, kreator, dan inovator kegiatan yang meneliti dan menjembatani hubungan antara dunia pendidikan dan dunia kerja. UI CSE Virtual Expo 2020 terselenggara berkat sinergi CDC UI dengan ILUNI UI dan Klob.id. Selain itu, CDC UI juga didukung oleh Direktorat Inovasi dan Science Techno Park (DISTP UI) dan Kantor Urusan Internasional UI (KUI) untuk menawarkan kesempatan melanjutkan peluang studi dan berwirausaha.