Daya Makara UI melalui Universitas Indonesia Leadership Development Center (UI LDC) menghadirkan Prof Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro, SE, MUP, PhD, Menteri Riset dan Teknologi periode 2019-2021, sebagai pembicara kunci pada kegiatan Leadership Development Series dengan tema "Leading in The Digital Era" pada 5-6 Juli 2023 di Hotel Aston Priority Simatupang Hotel & Conference Center, Jakarta.
Prof Dr dr Rr Dyah Purnamasari Sulistianingsih, SpPD, K-EMD dikukuhkan sebagai Guru Besar dalam Bidang Ilmu Penyakit Dalam, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), setelah mempresentasikan hasil penelitiannya terkait upaya pencegahan Diabetes Melitus Tipe 2 (DMT2) pada usia muda.
Lima mahasiswa dari program studi Teknik Perkapalan, Departemen Teknik Mesin (DTM), Fakultas Teknik (FT), Universitas Indonesia (UI) angkatan 2021, mengharumkan nama UI lewat rancangan mereka berupa kapal penangkap ikan dengan hybrid engine.
Prof Dr Ir Dijan Supramono, MSc, dalam pidato pengukuhan guru besarnya tadi pagi (Rabu, 5/7) menyampaikan hasil penelitiannya bidang pirolisis biomassa yang bertujuan untuk memperoleh bahan-bahan kimia secara berkelanjutan yang selama ini dipenuhi oleh bahan baku fossil.
Ditinjau dari sisi ekonomi, banyak kerugian yang dialami per tahun akibat peristiwa korosi. Rini Riastuti, Guru Besar Tetap dalam Bidang Korosi, Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI), yang dikukuhkan oleh Rektor Universitas Indonesia (UI) pada Rabu (05/07/2023) menyebutkan kerugian yang dialami akibat peristiwa korosi.
Universitas Indonesia (UI) mengukuhkan Prof Dewi Tristantini, PhD, sebagai Guru Besar Tetap dalam Bidang Ilmu Herbal dan Kosmetik, Fakultas Teknik (FT) UI. Seremoni pengukuhan dipimpin langsung oleh Rektor UI, Prof Ari Kuncoro, SE, MA, PhD, di Makara Art Center (MAC), Kampus UI Depok, Jawa Barat.
Tiga mahasiswa Departemen Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Indonesia (DTI FTUI) merancang inovasi SoleMate sebagai solusi, yang menggabungkan teknologi sensor dan aplikasi untuk mendukung fisioterapi mandiri di rumah.
Selama ini, jahe dikenal sebagai tanaman obat yang memiliki keunggulan sebagai antioksidan, antiinflamasi, antiobesitas, antidiabetes, antimikroba, antikanker, neuroproteksi, proteksi kardiovaskuler, dan proteksi terhadap gangguan saluran napas.
Universitas Indonesia (UI) jalin kerja sama dengan PT Honda Prospect Motor (HPM) guna ciptakan ekosistem kampus yang ramah lingkungan, hijau, dan
berkelanjutan.
Universitas Indonesia (UI) menerima kunjungan Universitas Udayana (UNUD) guna studi banding terkait pengukuran Indikator Kinerja Utama (IKU) dan
pemeringkatan universitas.